Polemik Maskot Kera Terpecahkan, KPU – Tokoh Adat Berdamai

Polemik Maskot Kera Terpecahkan, KPU – Tokoh Adat Berdamai

Nuansalampung.com–Minggu 20 Mei 2024 menjadi hari bahagia bagi Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kota Bandarlampung.

Bersama ribuan warga dan Walikota Eva Dwiana, mereka merayakan peluncuran tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), sekaligus memperkenalkan Maskot dan Jingle pesta rakyat di 2024.

Namun tak berselang lama, acara berlimpah hadiah yang semula merupakan hari bahagia itu berubah menjadi bencana.

Berbeda dengan Pilkada sebelumnya, yang menggunakan maskot berlambang Gajah, dipadukan dengan tugu selamat datang di Kota Bandarlampung.

Tahun ini Maskot Pilkada yang diberi nama Kerabat itu berbentuk boneka Kera, dengan hiasan pakaian adat Lampung.

Namun, maskot yang ditetapkan berdasarkan hasil pemenang sayembara KPU itu dianggap telah melecehkan. Para tokoh adat Lampung bersuara lantang, membuat gerakan penolakan.

Sepekan berlalu, akhirnya persoalan yang terus viral itupun terpecahkan. Melalui musyawarah adat, para komisioner KPU kota pun mengemukakan permohonan maaf, seraya berharap terjalinnya ikatan persaudaraan yang kokoh diantara mereka.

Suasana musyawarah adat di Ruang Rapat Hotel Sheraton, Kota Bandarlampung, Sabtu siang (25/5/2024).

Kedua pihak pun menyatakan perdamaian, demi berlangsungnya hubungan harmonis di masa mendatang.

Iklan Mengambang

Musyawarah yang dihadiri para tokoh adat dari Pepadun maupun Saibatin itu berlangsung di Gedung Hotel Sheraton, Kota Bandarlampung, Sabtu (25/5/2024).

Selengkapnya, simak video wawancara kami bersama KPU dan tokoh adat Lampung : KLIK

Editor: Agung Chandra Widi

Related post

Oknum Kadis Diduga Ikut Terlibat Kampanye di Tubaba, Begini Konfirmasinya

Oknum Kadis Diduga Ikut Terlibat Kampanye di Tubaba, Begini…

Nuansalampung.com–Kampanye kotak kosong pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) diduga melibatkan banyak oknum Aparatur Sipil Negara…
Bawaslu Panggil Terduga ASN Kampanyekan Kotak Kosong

Bawaslu Panggil Terduga ASN Kampanyekan Kotak Kosong

https://youtu.be/LZE4E9maX9Q Nuansalampung.com–Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) memanggil oknum terduga Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dengan terang-terangan…
Bawaslu Tindaklanjuti Dugaan ASN Kampanyekan Kotak Kosong

Bawaslu Tindaklanjuti Dugaan ASN Kampanyekan Kotak Kosong

https://youtu.be/w7G_qnEJuKg Nuansalampung.com–Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu Provinsi Lampung menindaklanjuti dugaan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang disinyalir berkampanye pada Pemilihan Kepala…

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.