Tutup Agenda Reses, Ketua Fraksi PDI-P Berbagi Minyak Goreng
- AprilliatiDPRD LampungMinyak Goreng
Ketua Fraksi PDIP DPRD Provinsi Lampung Aprilliati membagikan bingkisan sembako dan minyak goreng di akhir Resesnya.//dok |
Nuansalampung.com–Minyak goreng masih langka di pasaran. Kaum ibu-ibu tentu menjadi korban utamanya. Sampai-sampai mereka rela mengantri berjam-jam demi seliter minyak goreng.

Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan DPRD Provinsi Lampung Aprilliati turut prihatin dengan masalah tersebut.
Atas keprihatinan tersebut, April pun merogoh koceknya untuk membagikan minyak goreng pada kaum emak-emak di beberapa kelurahan.
Teranyar, Aprilliati membagikan minyak goreng pada emak-emak ketika menutup Resesnya di hari ke delapan. Acara berlangsung di dua Kelurahan: Langkapura dan Pinangjaya, Kota Bandarlampung, Senin (28/2/2022).
“Alhamdulillah, masih diberi kesempatan untuk berbagi. Karena selama ini saya selalu dapat keluhan dan curhatan warga, tentang sulitnya untuk membeli minyak goreng. Kalaupun ada harus mengantri panjang,” ucap April.
Warga pun antusias menerima pemberian minyak goreng tersebut.
“Saya turut berbahagia melihat kegembiraan masyarakat setelah tahu saya datang membawa sembako dan minyak buat mereka,” turutnya.
Kegiatan reses yang mayoritas pesertanya kaum emak-emak itu turut dihadiri Ketua RT, Babinkamtibmas dan Babinsa serta tokoh masyarakat di dua Kelurahan setempat.
“Kami Fraksi PDI-Perjuangan selalu memberi solusi, bukan janji dan selalu hadir ditengah kesulitan rakyat,” ucap April.
Dalam kegiatan yang sama, warga di wilayah Gang Kulit dan Pinang Jaya yang berbatasan dengan Kab Pesawaran turut mengeluhkan persoalan jalan yang rusak dan banjir.
April akan berupaya menyampaikan aspirasi warga tersebut pada dinas terkait agar segera diselesaikan.(nuansa1)