Cara Download Lagu / MP3 dari YouTube

Salah satu video musik di YouTube


Ada banyak jenis atau kategori video yang ada di youtube mulai dari hiburan, games, berita, dan pastinya musik.

Yahhh musik, banyak dari kita yang mendengarkan musik melalui youtube karna selain mudah untuk mencarinya, hampir semua lagu di belahan dunia ini tersedia di Youtube.

Tetapi mendengarkan musik dengan cara streaming langsung melalui Youtube secara terus-menerus tentu saja mengakibatkan kuota internet kita akan cepat habis.

Apalagi streaming musik video membutuhkan jumlah kuota yang lebih banyak dibandingkan dengan streaming musik yang hanya berisi audio saja.

Kita juga terkadang sungkan untuk mencari dan mengunduh lagu dengan cara mencarinya langsung dari google.

Hal ini disebabkan oleh banyaknya iklan juga link palsu yang membuat kita merasa susah untuk mengunduh lagu yang kita inginkan.

Oleh karena itu, mengunduh lagu dari Youtube merupakan sebuah solusi untuk mendapatkan dan mengunduh lagu yang kita inginkan.

Mengunduh lagu di YouTube bisa dengan memanfaatkan situs download dan convert online.

3 Situs Download Lagu dari YouTube

1. Converterbear.com

Kamu bisa dengan cepat mengkonversi berbagai video di YouTube menjadi MP3 secara gratis.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan situs ini tanpa batasan convert dan download.
Cara download lagu terbaru gratis:
1. Salin alamat link video musik YouTube yang akan kamu convert menjadi MP3.
salin link video musik youtube
2. Setelah itu buka situs https://converterbear.com/ pada browser dan tempelkan alamat link video YouTube yang telah kamu salin tadi. Lalu klik Convert.
3. Convert video youtube ke mp3
4. Tunggu beberapa saat hingga proses convert video ke MP3 selesai.
5. Setelah proses convert video selesai, maka akan muncul tombol Download MP3, klik tombol tersebut untuk mulai mengunduh.

2. Keepvid.ch

Situs convert dan download musik dari YouTube yang terakhir yaitu Keepvid.ch.

Keepvid.ch hadir sebagai situs gratis yang bisa digunakan untuk mengunduh dan mengkonversi video dari YouTube, Vimeo, Facebook, dan Instagram.

Selain itu, situs ini juga mendukung format Mp3 dengan kualitas 128 kbps, 192 kbps, dan 320 kbps.

Cara download MP3 dari musik video di YouTube:

1. Buka video YouTube yang akan kamu konversi menjadi format MP3, lalu salin alamat video tersebut.

2. Salin link video musik youtube

3. Selanjutnya buka situs https://keepvid.ch/ pada web browser di perangkat kamu.

4. Setelah terbuka, tempelkan link video YouTube tadi pada kolom yang tersedia, lalu klik Download.

5. Convert audio youtube online

Selanjutnya akan muncul tumbnail dan judul video YouTube tersebut beserta pilihan format yang akan kamu download. Klik tombol download pada bagian Download to Mp3.

3. 2conv.com

Nah, situs ini tidak jauh berbeda dengan berbagai situs lain di atas, 2conv juga hadir sebagai situs untuk mengunduh lagu dari video yang ada di YouTube.

Dengan menggunakan 2conv, kamu bisa dengan cepat mengunduh lagu dari YouTube secara gratis.

Selain bisa digunakan untuk konversi video YouTube ke Mp3, situs ini juga bisa kamu gunakan untuk mendownload video YouTube dengan format MP4 atau AVI.

Cara download lagu dari video YouTube:

1. Buka video YouTube yang akan kamu jadikan sebagai MP3, lalu salin alamat video tersebut.

2. Salin link video musik youtube

3. Setelah itu, pada web browser buka situs https://2conv.com/.

4. Setelah terbuka, tempelkan link video YouTube yang sudah kamu salin tadi, pastikan kamu memilih format MP3, lalu klik Convert.

5. Convert musik video youtube online

6. Setelah proses konversi video ke MP3 berhasil maka akan muncul judul video YouTube tadi, klik tombol Download yang ada di bawah judul video tersebut.

Nah, itu lah contoh dan situs-situs untuk download musik / mp3 dari YouTube.

Penulis : nuansa3

Related post

Credit Union Perempuan Timur: Dari Modal Ratusan Ribu hingga Ratusan Juta Rupiah

Credit Union Perempuan Timur: Dari Modal Ratusan Ribu hingga…

Nuansalampung.com–Perempuan berdaya, ekonomi berkembang. Inilah dia, para ibu-ibu agen perubahan dari wilayah Timur di Provinsi Lampung. Mereka berhasil mengembangkan sebuah unit…
Irham Jafar Kembali Mencalonkan Diri sebagai Ketua PAN Lampung

Irham Jafar Kembali Mencalonkan Diri sebagai Ketua PAN Lampung

Nuansalampung.com–Irham Jafar Lan Putra kembali mencalonkan diri sebagai Ketua DPW PAN Lampung. Melalui liaison officer (LO) Eka Fitria, Anggota DPR RI…
Bupati Pesibar Sampaikan Pidato Perdananya di Hadapan Para Wakil Rakyat

Bupati Pesibar Sampaikan Pidato Perdananya di Hadapan Para Wakil…

https://www.youtube.com/watch?v=rDSh7_J6RJw Nuansalampung.com–Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dedi Irawan – Irawan Topani menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.